Bagaimana Cara Menghemat Baterai

19.39

Cara Menghemat Baterai HP

Ada berbagai macam cara yang dilakukan orang orang untuk menghemat baterai ponsel smartphone atau tablet  mereka, tapi beberapa dari mereka tidak tahu bahwa cara yang mereka lakukan selama ini ternyata tidak sepenuhnya benar bahkan cara menghemat baterai hp yang mereka terapkan justru tidak berguna untuk menghemat baterai sama sekali.


Ada banyak sekali dijumpai pengguna smartphone terutama smartphone Android yang selama ini berpikir dengan rajin membersihkan recent apps saat menggunakan smartphone dapat membantu menghemat baterai smartphone tersebut. 


Jika Anda ternyata melakukan hal yang sama suka clear recent app, sebaiknya segera stop kebiasaan seperti itu. Kenapa jangan sering menghapus atau membersihkan recent app di hop?


Karena fitur recent apps merupakan kumpulan daftar aplikasi yang baru saja anda buka atau sedang dipakai. Fitur ini bisa diakses melalui tombol menu di smartphone Android.


Ada banyak  pengguna Android beranggapan bahwa aplikasi yang masuk ke daftar tersebut terus bekerja dan menguras juga baterai sehingga memiliki kebiasaan atau merasa gatal sehingga selalu ingin membersihkan laman recent appnya tiap kali berhenti menggunakan ponselnya.


Padahal sebenarnya, aplikasi di recent apps berada dalam kondisi freeze / berhenti dan disimpan dalam memori (cache) ponsel saja dan tidak signifikan menguras bateraii.


Tujuannya app ada tetap di daftar recent app justru agar aplikasi yang pernah dibuka sebelumnya itu bisa langsung dimuat lebih cepat saat dibuka kembali dan tidak memerlukan banyak daya karena dibuka ulang dari awal.


Oleh karena itu, kebiasaan menghapus recent apps di ponsel Android justru akan membuat baterai ponsel bekerja lebih keras dan cepat habis jika aplikasi tersebut sering anda buka ulang terus menrerus setiap memainkan ponsel anda.


Sebab, sistem akan membuka ulang aplikasi dari awal dan membutuhkan lebih banyak tenaga ketimbang menyalakan ulang atau mengakses memori yang disimpan.


Cara Menghemat Baterai HP  Yang Benar

Kalau  ingin menghemat baterai Android, sebaiknya jangan menggunakan cara kurang tepat seperti kebiasaanb menghapus recent apps seperti di atas.


Ada beberapa cara untuk lebih menghemat baterai yang bisa dilakukan pemilik ponsel Android, yaitu diantaranya mengurangi notifikasi app yang tidak penting dan membatasi pemakaian data dilatar belakang buat aplikasi yang tidak krusial / jarang digunakan. Untuk ponsel keluaran terbaru 2023 saat ini justrus sudah disediakan menu atau opsi tersendiri untuk mode hemat baterai jadi anda tidak perlu repot utak atik sendiri menu di ponsel anda.


Cara seperti  ini cenderung lebih efektif untuk mengurangi konsumsi daya baterai. Untuk mengurangi notifikasi, non-aktifkan aplikasi-aplikasi yang sering mengirimkan notifikasi terlebih lagi aplikasi yang notifnya kebanyak tidak penting atau iklan saja.


Aplikasi tertentu, seperti media sosial, biasanya memberikan pilihan untuk mengatur agar notifikasi dikirimkan dalam interval waktu lebih lama. Cara ini bisa membantu menghemat baterai karena mengurangi aktivitas sinkronisasi yang dilakukan di latar belakang sistem (background). Sementara itu, untuk membatasi pemakaian data, buka panel yang berisi tabel konsumsi data di perangkat Android.


Dari menu tersebut, pengguna bisa melihat aplikasi yang paling banyak memakan data. Pilih aplikasi tersebut kemudian batasi atau hapus izin pemakaian data di belakang / background.


Cara demikian akan melarang aplikasi untuk memakai koneksi internet secara otomatis. Baterai pun bisa menjadi lebih hemat. Walaupun saat ini ponsel sudah memiliki kapasitas yang besar dan daya pengisisan yang cepatTentu saja membawa power bank bisa menjadi alternatif jika melakukan perjalanan jauh, juga bisa nonaktifkan paket data jika tidak perlukan (airplane mode).


Dengan demikian, ponsel bisa digunakan dalam waktu yang lebih lama, dan Anda tetap memiliki cadangan daya saat muatan baterai sudah habis disaat saat yang diperlukan pada saat melakukan perjalanan jauh, liat juga info produk terbaru eiger .

You Might Also Like

0 komentar

IBX582442C5AC81A